Fang-Joker dan cerita rahasia masa lalu Philip
kamen rider Double Fang-Joker
Ini adalah pelengkap dari tulisan saya mengenai Fang-Joker yang lalu,Setelah saya menyaksikan kegagahan kamen rider Double pada akhir episode 14 dimana kamen rider Double mengalahkan Violence Dopant dengan senjata pistol Magnum ditambah kekuatan Stag memory menjadi tembakan "Maximum Drive : Trigger StagBurst", sekarang saya ingin memberi applause kepada tampilnya bentuk baru kamen rider Double : Fang-Joker !!
Singkat ceritanya, pada episode 15 kamen rider Double dijebak oleh Arms Dopant (Dopant yang mempunyai kemampuan dapat merubah anggota tubuhnya menjadi senjata apapun) sehingga Double bentuk Heat-Joker yang hampir saja menang melawan Arms Dopant tiba-tiba dikepung oleh banyak Dopant Masquerade(dopant yang berbaju dan bertopeng hitam,di atas kepalanya ada lambang mirip tengkorak kelabang putih) kemudian Shotaro yang hendak berganti memory menjadi Luna-Trigger,dicegah oleh Arms Dopant dengan cara menembak sabuk DoubleDriver,akhirnya Shotaro dan Akiko ditawan oleh Arms Dopant. Nah pada episode 16 dikisahkan Philip bertemu Saeko Sonozaki alias Taboo Dopant di halaman tempat air mancur(penjelasan Taboo Dopant,lihat artikel berkenalan dengan dopant) yang ternyata adalah kakak kandungnya sendiri.
Saeko menjelaskan bahwa Philip adalah anak yang terpilih(the choosen child) dan nama aslinya adalah Raito !! dan ternyata dibalik movie malam pertama "Begins Night" tersimpan suatu rahasia besar bahwa ternyata yang membuat seluruh Gaia Memory adalah Philip sendiri. Iya, karena Philip tidak lain adalah manusia jenius yang mempunyai perpustakaan Gaia(Gaia Library/Gaia BookShelves) dimana keseluruhan tema Gaia Memory(termasuk yang dipunyai kamen rider Double) bersumber dari ekstraksi memory dari otak Philip alias Raito !!
Begitu Philip mengetahui asal-usulnya, ia melarikan diri dan bertemu dengan robot mirip raptor kecil berwarna putih bernama Fang Memory. Ini adalah Memory yang sewaktu kejadian "Begins Night" telah membuat Philip menjadi liar dan buas dalam wujud kamen rider Double Fang-Joker dan mengobrak-abrik gedung tempat Philip dulu disekap dan dijadikan kelinci percobaan keluarga Sonozaki.
Philip marah dan mengusir "raptor imut" ini dan langsung kabur melalui mobil kesayangan Double yaitu RevolGarry. Setiba di rumah, Philip bergumul apakah keputusan yang akan ia ambil, apakah pergi menyelamatkan Shotaro yang ditawan ataukah diam saja. Akhirnya dengan keberanian penuh ia mendatangi tempat Shotaro ditawan sekali lagi, dengan resiko ia akan ditangkap keluarga Sonozaki dan dijadikan kelinci percobaan lagi untuk membuat banyak Gaia Memory yang tertunda.
Sementara itu Shotaro dalam posisi tergantung diatas benda-benda tajam, dan ujung tali lainnya dipegang Akiko. Ketika Akiko sudah tidak kuat menahan berat tubuh Shotaro,tiba-tiba Philip datang dengan motor Double bernama Hardboilder.
Fang Memory dalam bentuk Raptor imut
Dengan pertolongan dari "raptor imut" bernama Fang(dibaca : Fanggu) ini nyawa Shotaro dapat diselamatkan, dan dalam keadaan Shotaro terikat dan Joker Memory masih menancap di sabuk DoubleDriver Shotaro, Philip berkata "Fang !! kemarilah !!"
Fang Memory dalam bentuk yang rapi untuk dipasang di sabuk DoubleDriver
Sabuk DoubleDriver yang sudah terpasang Fang dan Joker Memory
Dengan sigap,Fang meloncat kearah Philip, Philip menangkap Fang,melipat Fang sedemikian rupa sehingga bagian USB Portnya terlihat,kemudian menancapkan Fang Memory pada DoubleDriver sebelah kanan. Dengan Joker Memory di Shotaro yang ikut ditransfer kedalam sabuk DoubleDriver Philip,setelah Philip Henshin maka Shotaro pingsan,hal ini kebalikan dengan bentuk-bentuk Kamen rider Double yang lainnya,dimana Philip yang pingsan dan Shotaro yang memegang dominasi kendali kesadaran kamen rider Double.
video henshin Philip menjadi Double bentuk Fang-Joker
[Fanggu - Jokaa........!!]
Philip dalam kamen rider Double bentuk Fang-Joker
Semua serangan Fang Joker mempunyai elemen dinosaurus dan es. Ditambah lagi ada efek samping memakai bentuk ini,mirip seperti Ultimate Kuuga,jika pemakai tidak mampu menguasai emosi maka akan dipengaruhi kekuatannya sendiri dan menjadi mengamuk,buas dan menyerang siapa saja yang ditemuinya.
Ada yang menarik pada bentuk kamen rider Double yang ini yaitu bahwa Fang-Joker tidak mempunyai akses pada senjata apapun selain 3 senjata mirip taring dinosaurus sebagai berikut :
1.) Arms Fang : diakses melalui 1 kali tekan pada tuas ekor Fang pada sabuk DoubleDriver. Senjata ini muncul pada pergelangan belakang tangan kanan kamen rider Double Fang-Joker. Gunanya antara lain sangat cocok memotong musuh menjadi 2 dalam sekejap dan menambah kekuatan pukulan Rider Punch.
2.) Shoulder Fang : diakses melalui 2 kali tekan pada tuas ekor Fang pada sabuk DoubleDriver. Senjata ini muncul pada bahu kanan kamen rider Double Fang-Joker. Gunanya antara lain semacam bumerang yang sangat tajam dan mampu mencabik-cabik musuh dalam sekejap. Sangat cocok sebagai senjata jarak jauh melawan musuh yang berada di kejauhan. Senjata ini mirip sekali dengan Cross Shuriken milik kamen rider ZX(dibaca ZetKross).
3.) Feet Fang : diakses melalui 3 kali tekan pada tuas ekor Fang pada sabuk DoubleDriver. Senjata ini muncul pada tumit belakang kaki kanan kamen rider Double Fang-Joker. Gunanya antara lain untuk melancarkan serangan terkuat kamen rider Double Fang-Joker yaitu "Maximum Drive : Fang-Strider".
Bagaimana gerakan Fang Strider ini? setelah siap menyerang, maka Double meloncat keatas dan dalam posisi diagonal menyamping akan berputar menendang musuh sambil dilingkupi aura biru keputihan yang dingin(elemen es) dan tanda Fang Memory (garis diagonal kanan dengan 2 kali coretan diagonal kekiri) akan muncul pada saat tepat menendang musuh.
Saya jadi ingat serial Strider-Hiryu,ninja yang membunuh musuhnya dengan sabetan pedangnya yang secepat kilat. Dan juga teringat pada serial kamen rider Faiz,dimana tanda "Phi" akan terlihat setelah kamen rider Faiz melancarkan tendangan maut "Crimson Smash".
Kebrutalan Fang-Joker sangat ditakuti para Dopant lemah maupun Dopant kelas eksekutif. Menurut saya, Fang Memory memiliki keunggulan dari segi kekuatan fisik,kecepatan gerakan dan kelengkapan senjata (bisa serangan jarak dekat atau serangan jarak jauh). Dan juga Fang memory yang mempunyai kekuatan elemen es adalah berkebalikan dengan kekuatan elemen api/panas dari Heat Memory. Sehingga jika Heat Memory membakar musuh,Fang Memory malah membekukan musuh,dan keduanya sama-sama termasuk elemen utama. Saya mencermati hampir semua elemen utama dalam dunia ini dimiliki Double antara lain :
elemen api/fire (Heat Memory)
elemen angin/wind (Cyclone Memory)
elemen es/ice (Fang Memory)
elemen ilusi/cahaya/light(Luna Memory)
Ini juga penyebab mengapa keluarga Sonozaki yang jahat ingin mendapatkan DoubleDriver beserta ke tujuh Gaia Memory yang menyertainya. Karena kekuatan murni masing-masing unsur utama dialam telah tersimpan didalam "True Gaia Memory" diatas.
Ok,cukup sekian pembahasan saya ini.
Terima kasih telah membaca tulisan saya ini.
0 Response to "Fang-Joker dan cerita rahasia masa lalu Philip"
Posting Komentar